Tips Sehat Hari Pertama Puasa

No comment 2536 views

(Wisatapekanbaru.com) - Hari pertama melaksanakan ibadah puasa adalah hari yang paling menantang dan membutuhkan kemampuan adaptasi yang baik. Selama 11 Bulan tubuh kita terbiasa mengkonsumsi makanan dan minuman setiap hari dan tiba - tiba anda melaksanakan puasa tentunya akan membuat tubuh sedikit kaget dan perlu waktu beradaptasi terlebih bagi anda yang tidak melaksanakan puasa sunat sebelumnya

Jika anda sudah rutin melaksanakan puasa sunat maupun Ibadah sholat malam tentunya tubuh anda sudah terlatih dan tidak memerlukan waktu terlalu banyak untuk beradaptasi karena tubuh anda sudah terlatih, namun jika anda belum melaksanakannya anda bisa menerapkan tips berikut ini untuk membantu anda tetap sehat dalam melaksanakan ibadah puasa.

1. Tidur lebih awal
Tantangan terberat di hari pertama puasa adalah bangun dari tidur untuk makan sahur, tentu saja akan terasa sangat berat jika selama ini anda terbiasa tidur pulas di saat dini hari. Untuk itu cobalah untuk tidur lebih awal dari biasanya dan kurangi aktifitas fisik pada siang harinya agar anda tidak kelelahan. Niatkan dalam hati untuk bangun tepat pada jam yang anda inginkan untuk makan sahur misalnya jam 3 pagi, sugestikan diri anda bahwa anda akan bangun jam 3 pagi kemudian set alarm untuk membantu membangunkan anda.

2. Menu sahur yang sehat
Makan sahur adalah hal yang penting dalam menunjang kesuksesan ibadah puasa anda makanan yang tepat akan membuat anda segar dan bertenaga sepanjang hari. Hindari makanan yang pedas dan asam karena akan merangsang asam lambung yang dapat membuat anda mulas serta terus merasa haus. Perhatikan juga agar menu anda memiliki kadar garam yang tepat tidak berlebihan. Makanlah makanan yang dapat menahan rasa lapar lebih lama.

Perhatikan porsi makanan anda agar tidak lebih dan tidak kurang. Minumlah air yang cukup agar anda tidak dehidrasi, hindari minum teh manis karena teh bersifat diuretika yang dapat merangsang sistem eksresi anda. Jus buah segar atau susu yang tidak terlalu banyak mengandung gula juga baik dikonsumsi saat sahur.

 

3. Kurangi aktifitas di luar ruangan
Saat  berpuasa kurangi aktifias luar ruangan di bawah terik matahari. Sengatan matahari yang berlebihan akan membuat penguapan air dalam tubuh lebih cepat sehingga anda akan merasa lebih cepat haus dan lelah, jika tidak terlalu penting  lebih baik anda tetap bekerja dalam ruangan berpenyejuk udara. jika terpaksa gunakanlah pakaian yang menutupi tubuh anda dan memberikan rasa seju, gunakan topi untuk melindungi sengatan matahari di kepala.

4. Niat adalah yang utama
Yang terakhir adalah "Niat". Jika anda sudah berniat untuk berpuasa maka seberapa berat pun rintangan yang dihadapi dapat terlewati karena dengan niat sebenarnya anda sudah berkomitmen dengan jiwa dan raga anda. jiwa dan raga saling berkomunikasi secara tidak sadar jiwa dan raga sudah komitmen untuk berpuasa sehari penuh sehingga otomatis tubuh akan beradaptasi sendirinya.

Selamat Berpuasa... 🙂

 

author

Leave a reply "Tips Sehat Hari Pertama Puasa"

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.