MARPOYAN DAMAI (Riaupos.co) - Menjelang Ramadan, Pasar Wisata Tradisional (PWT) Marpoyan Damai di Jalan Khairuddin Nasution depan kampus Universitas Islam Riau (UIR) makin ramai dikunjungi warga. Tidak hanya dikunjungi warga Pekanbaru, namun di akhir pekan, pasar ini juga dikunjungi warga asal Siak Hulu Kabupaten Kampar.
Dari pengamatan Riau Pos, Sabtu-Ahad (7-8/6) malam pengunjung PWT marpoyan Damai terlihat disesaki warga. Tidak hanya sekadar berbelanja, warga juga membawa serta anak-anaknya untuk bermain di tempat permainan yang ada di depan PWT Purwodadi.
‘’Tiap pekan kami selalu kesini, untuk sekedar membawa anak-anak untuk menikmati permainan yang tersedia di PWT Marpoyan Damai. Sebab di sini juga banyak hiburan selain sekadar berbelanja,’’ ujar Syafni (34), warga asal Siak Hulu, Kampar.
Banyaknya jumlah pengunjung di akhir pekan, diakui sejumlah pedagang sangat mendongkrak omset. Karena penjualan bisa di atas Rp1 juta per malam di akhir pekan. Sementara untuk hari-hari biasa hanya mencapai rata-rata Rp500 ribu per malamnya.
‘’Ya lumayan juga, ditambah lagi kondisi pasar juga bersih, sehingga pengunjung juga kian ramai. Namun masih beberapa kios yang belum ditempati karena masih dibenahi penyewa,’’ tutur Imon (40) pedagang pakaian PWT Marpoyan Damai.
Sementara itu, Ketua Pengelola Pasar yang berada dibawah Naungan Yayasan Sapta Mitra Bersama, Okky Rian Pratama mengatakan hingga beberapa bulan dibuka respon pedagang dan pengunjung cukup baik. Sehingga pihaknya bertekat untuk menjadikan PWT Marpoyan sebagai salah satu ikon pasar wisata tradisional di Pekanbaru.
‘’Hal ini tentu butuh perhaian darai Pemko, misalnya dengan melakukan penertiban terhadap pedagang yang masih berjualan dibadan jalan. Sehingga jika di jalan tidak ada pedagang lagi karena sudah ditata dan diberikan tempat di pasar tradisional. Maka pengunjung akan meningkat dan juga meningkatkan omset pedagang. Dengan begitu pasar tradisonal akan berkembang dan bvisa menjadi salah satu ikon wisata,’’ pungkasnya.(l)
Kimkardashiangamecheats.Com9 years ago
I blog quite often and I really appreciate your information. Your article has truly peaked my interest.
I will take a note of your website and keep checking for new details about once per week.
I subscribed to your RSS feed as well.